PAMSIMAS III KABUPATEN SELUMA


Sosialisasi Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat PAMSIMAS III Kab. Seluma Tahun 2019

Pada hari Selasa tanggal 3 September 2019 pukul 08.30 Wib telah dilaksanakan Sosialisasi Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat PAMSIMAS III Kab. Seluma Tahun 2019.

Kegiatan dibuka oleh Sekda Kab. Seluma Irihadi.M.Si dan dihadiri oleh :
- Narasumber PAMSIMAS Provinsi Bengkulu
- Seluruh OPD Kab. Seluma
- Camat se-Kab. Seluma beserta Kades
- Tamu undangan

Penyampaian Sosialisasi :
- Panitia Kemitraan (PAKEM) adalah unsur pelaksana dari Pokja AMPL yang mempunyai peran khusus dalam pemilihan Desa.
- Tugas PAKEM :
a. menyusun strategi pelaksanaan pemilihan desa untuk memastikan bahwa proses yang dapat berlangsung secara transparan dan akuntabel
b. Melaksanakan kegiatan pembinaan Desa secara tepat waktu, termasuk diantaranya adalah sosialisasi verifikasi dan penilaian proposal serta evaluasi RKM
c. Memberikan usulan atau rekomendasi daftar Desa calon sasaran dan daftar Desa saran kepada Pokja AMPL dengan mengutamakan prioritas kebutuhan dan berkelanjutan
- Pakrm beranggotakan 9 orang terdiri dari unsur pemerintahan yaitu Bapeda, DPU, Dinas Kesehatan, Bapermades) dan Unsur Non Pemerintah (5 Orang yaitu perwakilan Asosiasi 2 Orang, perwakilan kelompok masyarakat/perguruan tinggi 3 orang.
- IMAS TAHAP I
a. Identifikasi masalah dan analisa situasi bertujuan untuk mengidentifikasi kondisi umum cara masyarakat terkait air minum dan sanitasi tingkat kepatuhan masyarakat ada fasilitas air minum dan sanitasi serta mengidentifikasi sumber daya dan potensi yang tersedia di masyarakat
b. Imas dilakukan oleh masyarakat dengan metode partisipatif yang difasilitasi oleh kader AMPL dan tim penyusun proposal
c. semua data awal serta rencana tersebut menjadi masukan bagi pemusnahan proposal Desa.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PAMSIMAS III KABUPATEN SELUMA"

Post a Comment